-->
  • Jelajahi

    Copyright © POTRET PERTANIAN
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Cara Mudah Membuat Pasta Tomat

    Prasetyo Budi
    Rabu, November 02, 2016, Rabu, November 02, 2016 WIB Last Updated 2016-11-01T17:28:02Z


    masukkan script iklan disini
    Potret Pertanian - Buah tomat terdiri dari beberapa varietas, di antaranya adalah tomat buah yang berukuran besar dan sedang, tomat sayur dan tomat ceri (sebesar kelereng). Buah tomat yang berukuran besar dapat digunakan sebagai jus, sedangkan yang sedang atau kecil bisa digunakan sebagai sayur atau sambal. Rasanya woww, enak sekali, dengan harga yang sangat ekonomis, murah dan terjangkau serta mudah didapat di pasar-pasar atau swalayan.

    Apapun varietasnya, tomat ternyata kaya vitamin A ,C, mineral dan zat fitonutrien. Berdasarkan Daftar Komposisi Bahan Makanan yang dikeluarkan Departemen Kesehatan RI tahun 2000, kandungan zat gizi pada buah tomat (dalam 100 gram) adalah sebagai berikut :
    • Kalori : 20 kkal
    • Protein : 1,0 gram
    • Lemak : 0,3 gram
    • Karbohidrat : 4,2 gram
    • Kalsium : 5 milligram
    • Vitamin A : 1.500 SI (Satuan Indonesia)
    • Vitamin C : 40 milligram
    Pigmen tomat yang berwarna merah mengandung lycopene, yaitu zat antioksidan yang dapat menghancurkan radikal bebas dalam tubuh akibat rokok, polusi dan sinar ultra violet. Selain itu lycopene diketahui dapat mencegah kerusakan sel yang dapat mengakibatkan kanker leher rahim, prostat, perut dan pankreas.
    Bagi orang yang sedang mengalami demam, tomat mempunyai khasiat antipiretik yang dapat menurunkan demam, sementara seratnya dapat mengatasi gangguan pencernaan seperti sembelit dan wasir.

    Jika Anda sering menggunakan pasta tomat kemasan kaleng untuk memasak makanan favorit, mengapa tidak mencoba membuat pasta tomat sendiri?
    Berikut adalah tips dan Cara Mudah Membuat Pasta Tomat yang lezat dan bergizi di rumah:

    Bahan-bahan yang dibutuhkan:

    – 24 tomat sedang
    – 1 sampai 1 ½ sdt. garam (atau sesuai selera)
    – 3 sdt. kemangi
    – 3 sdt. oregano
    – 1 sdt. sage
    – 2 sdm. minyak canola atau extra virgin olive oil

    Cara membuat:

    • Setelah dicuci bersih, potong pangkal tomat. Hati-hati jangan sampai memotong daging tomat. 
    • Celupkan tomat ke dalam panci besar yang berisi air mendidih selama 15-30 detik. Angkat dan tempatkan ke dalam wadah yang berisi air dingin atau biarkan dingin sendiri.
    • Setelah dingin, kupas kulit tomat. Harusnya kulit tomat akan lebih mudah terkelupas.
    • Belah tomat dan buang semua bijinya. Anda juga bisa menyimpan biji tomat untuk dibuat sup, saus, atau salad.
    • Potong tomat menjadi bentuk dadu, taruh kembali ke dalam panci yang sudah dikosongkan airnya.Tambahkan garam dan didihkan dengan api sedang selama sekitar satu jam. Awasi dan aduk pasta tomat agar tidak lengket.
    • Setelah satu jam, tuang pasta tomat ke dalam saringan logam yang ditaruh di mangkuk besar. Tampung pasta tomat ke dalam mangkuk. Mungkin Anda akan memerlukan spatula atau sendok kayu untuk menekan daging tomat agar lebih mudah disaring. Buang bagian dari pasta tomat yang menempel di saringan.
    • Masukkan kembali pasta tomat ke dalam panci, tambahkan kemangi, oregano, dan sage. Masak di atas kompor dengan api sedang selama beberapa jam, atau sampai konsistensi kekentalan pasta bisa menempel pada sendok.
    • Tambahkan minyak canola atau extra virgin olive oil, aduk hingga merata.
    • Pasta tomat siap digunakan untuk memasak makanan favorit. Anda juga bisa menyimpannya di lemari es sampai tiga hari.
    Jika ingin menyimpannya lebih lama, taruh pasta tomat ke dalam wadah atau kantung plastik dan bekukan di freezer.
    Demikian tadi Cara Mudah Membuat Pasta Tomat semoga bermanfaat dan terimakasih telah berkunjung semoga sehat dan sukses selalu, Salam dari Potret Pertanian. 
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini