-->
  • Jelajahi

    Copyright © POTRET PERTANIAN
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Ayam Asli Indonesia Yang Mendunia

    Prasetyo Budi
    Minggu, Desember 03, 2017, Minggu, Desember 03, 2017 WIB Last Updated 2017-12-03T15:54:22Z


    masukkan script iklan disini
    POTRET PERTANIAN - Ayam Cemani merupakan salah satu jenis ayam asli Indonesia yang terkenal sampai ke Mancanegara dengan keunikan warna fisik ayam yang serba hitam. Warna hitam pada ayam ini pula yang menjadikannya berbeda dengan ayam pada umumnya. Warna hitam di akibatkan karena mutasi gen ayam cemani yang terjadi padanya, hal ini pula yang menyebabkan dia berbeda dengan ayam pada umumnya. Mulai dari Bagian luar seperti bulu, kulit, hingga ke bagian dalam seperti daging memiliki warna hitam. Bahkan ada yang mengatakan bahwa ayam cemani asli darahnya juga berwarna hitam, padahal ayam cemani asli memiliki warna darah seperti darah ayam normal lainnya yaitu merah. Hal ini telah dibuktikan dengan adanya tulisan diberbagai halaman atau website yang mengungkapkan bahwa unggas ini memiliki darah yang berwarna merah. Jika ingin membeli atau mengetahui info pasti tentang ayam cemani asli, bisa dicari tahu langsung ke peternak (orang) yang telah berpengalaman dan dapat dipercaya serta mengerti tentang bagaimana ciri-ciri dari ayam cemani asli.

    Ayam Cemani memiliki harga jual yang lebih mahal dibandingkan dengan ayam kampung atau ayam lokal biasanya. Harganya dipasaran mulai dari ratusan ribu sampai jutaan rupiah. Mitos yang berkembang di masyarakat dan kelangkaannya yang menyebabkan harga dari unggas ini menjadi tinggi. Namun banyak pula orang yang membeli ayam ini untuk dipelihara karena keunikannya tanpa peduli dengan mitos yang ada. Kabupaten Temanggung merupakan salah satu pusat dari budidaya ayam cemani, anda dapat membeli hewan yang bertanduk kakinya ini dari peternak disana. Tapi sekarang banyak juga yang memelihara dan menjual ayam ini di berbagai kota di Tanah air bahkan juga diluar Negeri. Jadi tidak usah heran ketika ada yang menawarkan ayam cemani di luar kota tersebut.
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini