-->
Sabtu 5 04 2025
  • Jelajahi

    Copyright © 2025 POTRET PERTANIAN
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Jeruk Khas Sumatera Barat : Jeruk Siam Gunung Omeh dan Keprok Kacang Solok

    Prasetyo Budi
    Sabtu, September 08, 2018, Sabtu, September 08, 2018 WIB Last Updated 2018-09-08T14:44:23Z


    POTRET PERTANIAN - Solok Jeruk Khas Sumatera Barat : Jeruk Siam Gunung Omeh dan Keprok Kacang Solok, Sumatera Barat terkenal dengan Jeruk Siam Gunung Omeh dan Keprok Kacang Solok. Masyarakat Sumatera Barat pernah merasakan masa kejayaan menanam jeruk, namun sekarang kedua varietas jeruk tersebut sulit dijumpai di pasar, pengembangannya juga masih sangat terbatas. Padahal potensi ekonomi jeruk ini sangat besar, disisi lain peluang ekspor juga terbuka.
    masukkan script iklan disini
    Siam Gunung Omeh citarasanya manis, segar dengan tingkat kemanisan 10,5-11,5 brix, bentuk buah bundar pipih, ukuran buah sedang (300-400 gram), warna kulit kuning. Warna daging buah oranye dengan produktifitas per pohon 50-75 kg/pohon/tahun. Pengembangan cocok untuk daerah dataran tinggi (750-950 mdpl). Siam Gunung Omeh ini telah dilepas pada tahun 2008.

    Sedangkan Keprok Kacang Solok rasanya manis, sedikit asam dan segar dengan tingkat kemanisan 9-12 brix. Bentuk buah bulat agak pipih, ukuran buah sedang, warna kulit hijau kekuningan, warna daging buah oranye dengan produktifitas 25-40 kg/pohon/tahun. Area pengembangan di dataran rendah dan tinggi. Keprok Kacang Solok dilepas pada tahun 2008.(Ind)
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini