masukkan script iklan disini
POTRET PERTANIAN - Thailand, Kematian hampir 600 orang setiap tahun Akibat Racun Bahan Kimia Pertanian, Efek dari bahan kimia pertanian disebut telah menyebabkan setidaknya 1.715 kasus kematian selama tiga tahun terakhir di Thailand.
"Kematian hampir 600 orang setiap tahun, secara langsung merupakan hasil dari penggunaan insektisida, herbisida, fungisida, dan pestisida," kata Sekretaris Jenderal Keamanan Kesehatan Nasional (NHSO) Dr Sakchai Kanjana-wattana baru-baru ini, mengacu pada statistik dari universal skema perawatan kesehatan.
Dikutip dari Asia One, Senin (10/9/2018), Dr Sakchai mengatakan angka-angka seperti itu dikompilasi dengan bukti yang jelas.
Menurutnya, insektisida organofosfat dan karbamat, herbisida, fungisida, dan pestisida "mengirim" sekitar 5.000 orang rata-rata ke rumah sakit setiap tahun. Biaya perawatan mereka sekitar 22 juta baht per tahun, atau sekitar Rp 9,9 miliar dengan kurs Rp 452 per 1 baht.
Pada tahun fiskal 2016, sebanyak 4.924 orang datang berobat ke rumah sakit karena efek racun dari bahan kimia pertanian. Sebagai catatan, di Thailand, tahun fiskal dimulai pada 1 Oktober dan berakhir pada 30 September.
Pada tahun fiskal 2017, ada 4.983 pasien dalam skema perawatan kesehatan universal dirawat karena efek beracun dari bahan kimia pertanian yang berbahaya.
Dari 1 Oktober 2017 hingga Juli 2018, bahan kimia pertanian berbahaya seperti itu secara langsung merusak kesehatan setidaknya 4.000 orang, 520 di antaranya meninggal.
"Ketika kami melihat rinciannya, Zona Kesehatan 1 memiliki jumlah kasus seperti itu," kata Sakchai.
Zona Kesehatan 1 meliputi provinsi Chiang Mai, Lamphun, Lampang, Mae Hong, Chiang Rai, Phrae, Nan dan Phayao. Ada 13 zona kesehatan di Thailand.
Sakchai mengatakan bahaya dari bahan kimia pertanian bisa lebih luas secara kenyataan, mengingat statistik yang disusun oleh agensinya hanya terfokus pada dampak langsung.
"Tidak dapat dimungkiri bahwa bahan kimia pertanian ini kemungkinan akan berdampak jangka panjang pada kesehatan masyarakat melalui tanaman yang terkontaminasi dan lingkungan juga," katanya.
Menurut Jaringan Siaga Pestisida Thailand (Thai-PAN), tes darah sukarela yang dilakukan pada 612 pengunjung sebuah rangkaian pameran jamu dan makanan, yang digelar antara 29 Agustus hingga 2 September, menemukan bahwa mereka telah terkontaminasi dengan bahan kimia pertanian.
Dari mereka yang menjalani tes darah, 377 atau 61,6 persen memiliki tingkat kontaminasi yang berisiko. Sebanyak 118 orang lainnya atau 19,3 persen terkontaminasi berbahaya. Beberapa dari 116 lainnya telah terkontaminasi, tetapi dalam tingkat yang aman.
Dari seluruh data yang diuji, hanya satu yang memiliki tingkat kontaminasi sangat sedikit atau tidak signifikan.
Thai-PAN, bekerja sama dengan jaringan Rumah Sakit Bang Po, telah melakukan tes darah ini untuk mengingatkan konsumen bahwa toksisitas pertanian-kimia bukanlah hal sepele.
"Biarkan saya memberi tahu Anda bahwa kontaminasi lebih sering dan lebih tinggi terjadi di antara konsumen, jika dibandingkan dengan petani," kata koordinator Thai-PAN, Prokchol Ousap.
Dia mengatakan organisasinya akan menyerahkan hasil tes ke Kementerian Kesehatan Umum untuk pemantauan, dan akan mencoba mengangkat masalah ini ke tingkat nasional.
Di lain pihak, Dr Sakchai mengatakan NHSO menyadari ancaman kimia pertanian dan karenanya mendukung Menteri Kesehatan Umum, Dr Piyasakol Sakolsataya-dorn, bergerak mendorong pelarangan total paraquat, glifosat dan klorpirifos.