-->
  • Jelajahi

    Copyright © POTRET PERTANIAN
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Bibit Cabe Tahan Virus

    Prasetyo Budi
    Senin, Mei 16, 2016, Senin, Mei 16, 2016 WIB Last Updated 2016-09-11T01:52:30Z


    masukkan script iklan disini
    Sumber Gambar
    Potret pertanian, Masih teringat jelas ketika tahun 2001 ketika saya Tugas pertama menjadi Sales marketing sebuah perusahaan Benih Di Sumatera Barat Tepatnya di daerah Batu Sangkar kabupaten Tanah Datar. Setiap sore hari disepanjang jalan dari kota batu sangkar sampai Tabek Patah terlihat mobil-mobil besar sedang memuat hasil tani Tomat dan cabe, kubis buncis dan lain sebagainya. Ketika itu tomat dan cabe menjadi andalan petani didaerah tersebut setelah Alahan panjang Solok Juga bukit tinggi. Gairah pertanian menggeliat sehingga pemerintahpun berperan aktif dengan membuat pasar-pasar Agropolitan disetiap daerah penghasil sayur. 

    Tahun 2003 "seingat saya" pertanian didaerah ini termasuk bukit tinggi payakumbuh dan padang panjang mengalami kemrosotan begitu drastis, mobil-mobil besar pengangkut sayuran tak lagi banyak terlihat diruas jalan yang pada waktu itu selalu memenuhi ruas jalan  tersebut. Pertaniannpun begitu lesu terutama petani Tomat dan Cabe, hal tersebut dikarenakan hadirnya Penyakit tanaman yang sampai saat Saya menulis artikel ini belum dapat ditemukan pestisida yang dapat memberantas atau mengendalikan penyakit yang disebabkan oleh virus tersebut. Mulai dari sistem penanaman pemakaian pestisida, pemupukan dengan berbagai pola dilakukan, alhasil tetap belum mampu untuk mengalahkan keganasan virus tersebut.! 

    Nah dari hal tersebut Potret ingin berbagi kepada sahabat Potret Pertanian semua bagaimana mengatasi virus kuning terhadap Tanaman cabe, yaitu dengan memilih bibit cabe yang tahan terhadap serangan virus kuning tersebut. 
    Membuat Benih Cabe Tahan Virus berikut langkah dan caranya.
    • Survei lahan hamparan budidaya Cabe yang 90% sudah terserang virus kuning
    • Cari satu rumpun tanaman cabe di hamparan tersebut yang tidak terserang virus kuning. Rumpun tanaman tersebut terlihat sehat bugar tanpa terserang penyakit lain juga.
    • Tunggu rumpun tanaman cabe yang sehat tersebut berbuah dan siap untuk dipanen. Dengan ciri-ciri buah yang sudah merah tua.
    • Pilih buah yang sehat tidak terserang penyakit lain dan warna sudah merah tua yang siap untuk di panen.
    • Panenlah buah cabe tersebut sekitar 3 buah yang berkualitas dan sehat.
    • Segera bawa ke rumah 3 buah cabe tersebut
    • Potong kedua ujung masing-masing buah cabe tersebut. Lihat skema cara memotong :
    • Ambil bagian yang tengah saja dari buah tersebut. Kedua ujung buah kita buang atau tidak dipakai.
    • Belah dengan pisau silet steril bagian tengah dari buah yang sudah kita potong tersebut.
    • Ambil biji-biji cabe yang tersedia di dalam buah tersebut.
    • Jemur biji-biji yang sudah kita dapatkan tadi di sinar matahari hingga kering.
    • Setelah kering semai lah biji-biji cabe tersebut di media semai, dan tumbuhkan di polybag kecil hingga siap ditanam di lahan atau di media pot/polybag.
    • Peliharalah tanaman cabe hingga berbuah lagi.
    • Kemudian Ulangi langkah 4 s/d 13 di atas sampai 2 kali musim tanam.
    • Usahakan menanam dimusim yang berbeda ( musim hujan dan musim kemarau )
    • Jika 3 kali musim tanam tidak terserang virus kuning, maka buah cabe tersebut berarti bisa diandalkan untuk benih cabe yang punya daya tahan terhadap virus kuning
    Demikian tips membuat Bibit Cabe Tahan VirusSelamat mencoba potret pertanian
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini